Yuk Nanam - Pusat Penjualan Benih dan Informasi Agro BisnisYuk Nanam - Lapak Bibit Online Terbaik, Termurah Dan Terpercaya Di Seluruh Indonesia.Yuk Nanam - Lapak Bibit Online Terbaik, Termurah Dan Terpercaya Di Seluruh Indonesia.Yuk Nanam - Lapak Bibit Online Terbaik, Termurah Dan Terpercaya Di Seluruh Indonesia.
Beranda » Informasi Terbaru » Yuk, Ketahui Manfaat Buah dan Kulit Buah Naga Yang Satu ini !!

Yuk, Ketahui Manfaat Buah dan Kulit Buah Naga Yang Satu ini !!

Diposting pada 31 March 2021 oleh amel admin | Dilihat: 1.583 kali

 

     Buah Naga adalah buah yang memiliki kulit merah keunguan dan berbentuk  sisik seperti naga. Ada dua buah jeis buah naga, yakni putih dan buah naga merah.

Buah naga berasal dari Meksiko, Amerika Tengah, dan Amerika Utara, dan kini buah naga sudah menyebar luas ke penjuru dunia termasuk Indonesia.

Buah ini termasuk dalam kelompok tanaman kaktus atau family cactaceae yang termasuk kedalam genus Hylocereus. Karena tidak memiliki daun, maka  tanaman ini di katakan bukan tanaman yang sempurna.

Kandungan yang terdapat buah ini yakni, Air, Karbohidrat, Asam, Protein, Serat, Kalsium, Fosfor, Magnesium dan Vitamin C. Olahan buah naga sangat beragam dengan menyesuaikan selera.

Sementara itu, tanaman ini tidak hanya daging buahnya saja yang dapat di makan karena kulitnya juga dapat di olah dengan berbagai cara. Tak hanya itu, daging dan kulit buah naga ini memiliki kandungan yang sangat baik bagi tubuh. Berikut ini kami akan mengulas mengenai manfaat mengkonsumsi buah naga dan apa saja manfaat dari kulit buah naga yang sangat jarang di ketahui oleh orang.

  1. 15 Manfaat Daging Buah Naga.
  • Kaya Akan Mineral. Buah naga mengandung kadar cairan yang cukup tinggi sehingga buah naga dapat mencegah dehidrasi.
  • Sumber Zat Besi. Buah naga mengandung zat besi yang sangat penting daampembentukan hemoglobin. Hemoglobin berfungsi mengangkut oksigen dari paru-paru ke seluruh sel-sel yang ada pada tubuh. Hal ini akan menghindarkan anda dari anemia.
  • Detoksifikasi. Kandungan antioksidan dam buah naga dapat mengurangi radikal bebas dalam tubuh sehingga proses pengeluaran racun yang ada dalam tubuh berjalan dengan baik.
  • Mengurangi Jerawat. Manfaat buah naga yang satu ini cukup menakjubkan, karena buah naga kaya akan vitamin C. Anda dapat membuat masker untuk mengurangi proses peradangan jerawat di wajah. Caranya anda dapat menghaluskan buah naga lalu oleskan pada wajah yang berjerawat tunggu sampai 20-30 menit lalu bilas, Lakukan hal ini duakali sehari sampai peradangan berkurang.
  • Atasi Kulit yang Terbakar Karena Terpapar Sinar Matahari. Kandungan Vutamin B 3 pada buah naga dapat melembabkan kulit yang terbakar dengan mencampur timun dan madu.
  • Melancarkan Pencernaan. Prebiotik yang ada dalam buah naga dapat bantu  menjaa keseimbangan bakteri baik dan jahat yang berada di dalam usus.
  • Meningkatkan Sistem Imun Tubuh (Kekuatan Tubuh). Dengan Kandunugan Vitamin A nya menjadikan buah naga dapat meningkatakan sistem kekebalan tubuh.
  • Mencegah Penuaan Dini. Dengan rutin membuat masker buah naga Kulit anda akan menjadi kencang dan awet muda.
  • Mencegah Keguguran dan Kelahiran Prematur. Buah naga mengandung Asam Folat yang berfungsi untuk memperkuat janin, hal ini akan menghindarkan dari keguguran.
  • Tulang dan Gigi Menjadi Kuat. Konsumsi buah naga dengan rutin dapat memperkuat tulang dan gigi karena buah naga mengandung kalisium, magnesium, dan fosfor.
  • Meringankan Batuk dan Asma. Omega 3 dan Omega 6 yang dapat membantu meringankan gangguan respirasi sehingga bagi penderita asma dan batuk yang tidak berhenti-henti akan sedikit berkurang.
  • Mencegah Serangan Jantung dan Tekanan Darah Tinggi. Biji Buah Naga mengandung Omega 3 dan Omega 6 yang dapat banti atasi gangguan kardiovaskuler. Hal ini dapat mencegah terjadinya serangan jantung dan dengan Lycopene akan mencegah anda dari terjadinya tekanan darah yang tinggi.
  • Menurunkan Berat Badan. Serat yang rendah kalori dalam buah ini akan membuat perut anda terasa kenyang. dan dapat melancarkan pencernaan karena mengandung banyak air.
  • Mencegah Kanker. Lycopene yang terdapat juga akan menjauhkan anda dari resiko terjadinya kanker.
  • Mencegah Diabetes. Buah naga mengandung kadar gula darah yang rendah oleh itu aman untuk penderita diabetes. Sifat antioksidannya juga dapat mencegah terjadinya diabetes dan membunuh sel jahat ynag ada dalam tubuh.

2. Manfaat Kulit Buah Naga.

Tak hanya buahnya saja, kulit buah naga juga memilki banyak manfaat untuk kesehatan tubuh yang tidak jauh juga dari daging buah naga, yuk simak penjelasannya !!

  • Mencegah Resiko Terjadinya Kanker. Kulit buah naga mengandung fitoalbumin, Vitamin C dan mineral, kandungan tersebut di percaya mampu menghambat pertumbuhan sel kanker pada tubuh.
  • Mencegah Tumbuhnya Tumor. Benjolan yang menyerupai pembengkakan ini harus segera di angkat karena akan mengganggu kesehatan. Namun, dengan kandungan antioksidan, Vitamin C dan mineral lain yang ada dalam kulit buah naga akan membantu melawan pertumbuhan sel abnormal yang mnyebabkan tumor.
  • Mengatasi Kulit Wajah Yang Terbakar Sinar Matahari. Anda hanya dapat mencampurkan kulit buah naga dan mentimun madu atau dengantambaha gel lidah buaya yang sudah di haluskan.
  • Atasi Jerawat. Kandungan Vitamin C yang terdapat dalam ekstrak buah naga banyak di gunakan menjadi salep yang ampuh unutk menghilangkan jerawat. Anda dapat mengolah kulit buah naga dengan membuatnya menjadi masker wajah, lakukan 2 kali sehari untuk segera mendapatkan hasilnya. Wajah akan terlihat mulus dan terbebas dari jerawat.

Itulah manfaat dari daging dan kulit buah naga, semoga bermanfaat yaaa !

Bagikan informasi tentang Yuk, Ketahui Manfaat Buah dan Kulit Buah Naga Yang Satu ini !! kepada teman atau kerabat Anda.

Yuk, Ketahui Manfaat Buah dan Kulit Buah Naga Yang Satu ini !! | Yuk Nanam

Komentar dinonaktifkan: Yuk, Ketahui Manfaat Buah dan Kulit Buah Naga Yang Satu ini !!

Maaf, form komentar dinonaktifkan.

Mungkin Anda tertarik produk berikut ini:
Tentang Benih

*Pemesanan dapat langsung menghubungi kontak di bawah ini:

*Harga Hubungi CS
*Harga Hubungi CS
KAYA AKAN NUTRISI NUTRISI, INI MANFAAT SAWI PUTIH YANG SANGAT BAIK UNUTK KESEHATAN.

*Pemesanan dapat langsung menghubungi kontak di bawah ini:

*Harga Hubungi CS
Ini Yang Wajib Kamu Ketahui Manfaat Dari Mentimun Untuk Kesehatan Hingga Kecantikan

*Pemesanan dapat langsung menghubungi kontak di bawah ini:

*Harga Hubungi CS
SIDEBAR